"Yang dari luar Bandung tetap akan saya akomodir. Tapi kalau lahannya sedikit, maka yang bukan KTP Bandung ya urus diri sendiri saja. Kan dia ke sininya juga migran," kata Ridwan Kamil, usai Rapat Satuan Tugas Khusus terkait PKL, di Kantor Pemerintah Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (15/2/2016).
Meski demikian, Ridwan Kamil mengaku memaksimalkan untuk menampung PKL di lokasi yang disediakan. Ada empat titik PKL di Kota Bandung yang akan direlokasi yakni Jalan Dayang Sumbi, Jalan Purnawarman, Jalan Otto Iskandardinata, dan Jalan Cicadas.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Rencananya, PKL Jalan Purnawarman akan dipindahkan ke lahan parkir terbuka di kawasan Bandung Electronic Center (BEC). Sementara, PKL Jalan Otto Iskandardinata dipindahkan ke lantai paling atas Pasar Baru, dan PKL Cicadas akan direlokasi ke salah satu pusat perbelanjaan.
Ridwan menargetkan relokasi akan rampung pada pertengahan 2016. PKL di empat titik di Kota Bandung itu akan didata mulai pekan depan.
Emil meyampaikan jika relokasi ini merupakan upaya Pemkot Bandung untuk menata PKL. Ia menuturkan dengan disediakannya tempat relokasi, membuktikan janji Pemkot Bandung untuk menyediakan lahan bagi PKl sebelum penggusuran.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(TTD)