Buah pisang unik di Dukuh Cabean, Desa Kedunggading, Kecamatan Ringinarum, Kendal, Jawa Tengah -- MTVN/Iswahyudi
Buah pisang unik di Dukuh Cabean, Desa Kedunggading, Kecamatan Ringinarum, Kendal, Jawa Tengah -- MTVN/Iswahyudi (Iswahyudi)

Buah Pisang Unik, Muncul dari Dalam Tanah

unik
Iswahyudi • 06 Februari 2017 16:53
medcom.id, Kendal: Ada buah pisang unik di Dukuh Cabean, Desa Kedunggading, Kecamatan Ringinarum, Kendal, Jawa Tengah. Jika umumnya buah dan jantung pisang keluar dari atas pohon dan menggantung, buah pisang unik ini muncul dari dalam tanah di bawah pohon pisang.
 
Pohon pisang milik Ahmad Zaenuri itu pun menjadi tontonan warga yang penasaran. Zaenuri mengaku tidak mempunyai firasat pohon pisangnya akan unik dan berbeda dengan lainnya.
 
Menurut Zaenuri, pisang jenis raja ini awalnya ditanam dalam jumlah banyak. Sejumlah pohon kemudian dipotong setelah berbuah. Kemudian, munculah buah dan jantung pisang dari dalam tanah. Bahkan jumlahnya lebih dari satu.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


"Ini yang kedua. Sebelumnya, sudah pernah juga keluar (buah pisang) dari dalam tanah. Buahnya kecil dan tidak sempat matang sudah busuk," kata Zaenuri di Kendal, Jawa Tengah, Senin, 6 Februari 2017.
 
Seorang pengunjung, Ibah, kaget dan penasaran melihat pisang tanpa batang keluar dari tanah. Buahnya ada 12 biji dengan jantung pisang sebesar jempol kaki orang dewasa.
 
"Saya tadinya tidak percaya, setelah melihat sendiri masih juga heran. Itu keagungan Tuhan," kata Ibah.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(NIN)
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif