Kepala Bidang Pengembangan Produk Wisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Gunungkidul Hary Sukmono mengatakan, dari penghitungan sampai Rabu, 22 Juli, atau H+4 Lebaran, wisatawan yang mengunjungi destinasi wisata mencapai 256.249 orang. Sementara, pada waktu yang sama tahun lalu jumlah kunjungan sebanyak 236.824 wisatawan.
"Ada peningkatan kunjungan wisatawan dibandingkan tahun lalu. Terutama untuk kawasan wisata di pantai selatan," kata Hary saat dihubungi, Kamis (23/7/2015).
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Hary memperkirakan kunjungan wisatawan mampu melampaui jumlah kunjungan tahun lalu, yakni lebih dari 300 ribu wisatawan. Musababnya, kunjungan wisatawan akan terus mengalir hingga Minggu, 26 Juli, mendatang.
"Saya kira kunjungan wisatawan pada Libur lebaran ini bisa sampai 345 ribu," ucapnya.
Kendati terjadi peningkatan jumlah kunjungan wisatawan di kawasan pantai, Hary mengklaim tidak ada kemacetan yang berarti seperti tahun lalu. Menurut dia, hal itu tidak lepas dari kinerja pihak kepolisian dalam mengatur lalu lintas. "Ini merupakan keberhasilan pihak kepolisian dalam merekayasa jalur wisata," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(UWA)
