Foto: Lawang Sewu, Tugumuda, Kota Semarang, Jawa Tengah/MTVN_Dhana Kencana
Foto: Lawang Sewu, Tugumuda, Kota Semarang, Jawa Tengah/MTVN_Dhana Kencana (Dhana Kencana)

Berlibur di Semarang, Kunjungi Bangunan Kuno Lawang Sewu

bangunan bersejarah libur panjang
Dhana Kencana • 27 Desember 2015 13:58
medcom.id, Semarang: Berlibur di Semarang, Jawa Tengah, jangan lewatkan mengunjungi bangunan kuno Lawang Sewu. Menikmati bangunan milik PT Kereta Api Indonesia ini dapat dimulai dengan melakukan perjalanan wisata kereta tua dengan rute Ambarawa-Tuntang dengan tarif Rp50 ribu per orang.
 
Di musim liburan ini, banyak wisatawan dari luar kota di antaranya Jakarta, Yogyakarta, Bandung, dan Surabaya, berkunjung ke Lawang Sewu. Setiap pengunjung Lawang Sewu dikenakan biaya masuk Rp10 ribu untuk dewasa dan Rp5 ribu untuk anak-anak.
 
PT KAI selaku pengelola Lawang Sewu mencatat, sebanyak 9.300 orang mengunjungi gedung yang berada di kawasan Tugumuda Semarang itu. Pengunjung mulai ramai saat perayaan Natal kemarin.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


"Kemarin saja segitu, hari ini bisa lebih 10 ribu pengunjung, apalagi Minggu, hari terakhir libur," kata Kepala Museum PT KAI, Sapto Hartoyo, saat ditemui Metrotvnews.com, di Lawang Sewu, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (26/12/2015).
 
Pengunjung asal Bandung, Mia mengaku kagum dengan bangunan tua berlantai dua ini. Apalagi, Gedung B di kompleks Lawang Sewu baru saja selesai direnovasi.
 
"Ingin ke sini, penasaran. Soalnya sekarang sudah bagus, tidak horor lagi," kata Mia.
 
Lawang Sewu merupakan gedung bersejarah yang dahulu merupakan kantor Nederlands-Indische Spoorweg Maatschappij (NIS). Bangunan ini dibangun pada 1904 dan rampung pada 1907. Masyarakat setempat menyebutnya Lawang Sewu artinya seribu pintu sebab bangunan ini memiliki banyak pintu meskipun jumlah pintunya tak mencapai seribu.
 
Bangunan kuno ini memiliki catatan sejarah yakni ketika pertempuran lima hari di Semarang pada 14 Oktober-19 Oktober 1945. Saat itu, gedung ini menjadi lokasi pertempuran hebat antara pemuda Angkatan Muda Kereta Api melawan Kampetai dan Kidobutai Jepang. Pemerintaj Kota Semarang melalui Surat Keputusan Wali Kota Nomor  650/50/1992, memasukkan Lawang Sewu sebagai salah satu dari 102 bangunan kuno bersejarah di Kota Semarang yang patut dilindungi.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(TTD)
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif