Uskup Keuskupan Malang Mgr. Henricus Pidyarto Gunawan, salah satu tokoh lintas agama yang ikut berduka. Begitu mendengar kabar duka itu, dia bersama rombongan bergegas menuju ke rumah duka Kiai Hasyim di Kompleks Pesantren Mahasiswa (Pesma) Al Hikam, Jalan Cengger Ayam 14, Kelurahan Tulusrejo, Kota Malang, Jawa Timur.
"Pak Hasyim merupakan teman dan sahabat baik saya," ujar Uskup Henricus Pidyarto, Kamis 16 Maret 2017. "Saya merasa kehilangan sekali, sosok teman sebaik pak Hasyim."
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Kiai Hasyim Muzadi meninggal pada usia 72 tahun. Sosok kharismatik kelahiran Bangilan Tuban, Jawa Timur, tersebut tercatat pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Timur pada 1986- 1987 dari Partai Persatuan Pembangunan. Kemudian menjadi Ketua PBNU mulai 1999 hingga tahun 2010.
Jenazah akan dimakamkan di Kompleks Pesantren Al Hikam, Jalan H. Amat Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji, Kota Depok. Rencananya, jenazah diterbangkan dari Malang sekira pukul 13.00 WIB. Tiba di Jakarta sekira pukul 15.30 WIB.
Almarhum KH Hasyim menjabat sebagai Anggota Dewan Pertimbangan Presiden sejak 19 Januari 2015. Pendiri Pondok Pesantren Al-Hikam Malang ini pernah menjabat sebagai Ketua Umum PBNU pada periode 1999-2010.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ALB)
