ilustrasi/u-report
ilustrasi/u-report (Coki Lubis)

Jadi Creativepreneur, Apa Saja yang Dibutuhkan?

mata najwa
Coki Lubis • 09 April 2016 23:32
medcom.id, Surabaya: Sudah tahu creativepreneur kan? Kita semua mampu menjadi creativepreneur. Tidak ada batas nilai modal, usia, kondisi fisik, jenjang pendidikan bahkan jomblo pun bisa, sebab yang paling penting adalah ide-ide kreatif.
 
Bagaimana cara menjadi creativepreneur?
 
Pertama temukan minat, hobi dan bakat kita. Keuntungan dari usaha yang berangkat dari bakat, hobi dan minat adalah kita akan sangat menikmatinya. Jaringan kerja dan pemasaran pun tidak sulit dicari. Cukup teman-teman yang memiliki ketertarikan sama dengan kita.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Langkah berikutnya menyusun rencana untuk mewujudkan visi ide bisnis kita. Bagilah dalam beberapa tahapan dengan target yang realistis dan paramater yang masuk akal untuk mengukur capaiannya.
 
Ingat, rencana paling detail pun hanyalah rencana belaka bila tidak dijalankan. Maka menjalankan rencana adalah langkah selanjutnya yang harus kita jalankan.
 
Mulai dari sini ada syarat penting yang harus kita miliki, keberanian dan kegigihan. Berani menjalankan rencana dengan segala risikonya. Gigih untuk bangkit dari kegagalan yang mungkin terjadi.
 
Gagal? Ya. Jangan harap semuanya akan berjalan baik-baik saja. Ada saja masalah yang harus kita hadapi dan selesaikan. Jadi langkah selanjutnya menjadi creativepreneur adalah mengantisipasi dampak masalah sekecil mungkin agar mampu bangkit dari kegagalan.
 
Jadi <i>Creativepreneur</i>, Apa  Saja yang Dibutuhkan?
 
Sebagai persiapannya, kita bisa belajar memulai creativepreneurship dan memperkecil risikonya dalam Maja Najwa on Stage di Universitas Airlangga, Surabaya, pada Kamis (14/6/2016) siang. Ada workshop tentang strategi bisnis dan perencanaan keuangan untuk memulai usaha yang masing-masing dibawakan Tri Djoko Santoso, CFP dan Safir Senduk, CFP.
 
Bagi yang sedang memulai dan sedang menjalankan usahanya, pagi harinya ada sharing session bersama tiga anak muda creativepreneur Surabaya. Mereka yang akan membagikan pengalamannya adalah Abibayu (clothing), Ade Firman (oleh-oleh haji) dan Ken Sutanto (chef).
 
Daftarkan dirimu di sini sebagai peserta workshop dan sharing session Mata Najwa on Stage Surabaya. Segera saja mendaftar, mumpung kuota peserta acara yang bekerjasama dengan Pemprov Jawa Timur ini ditambah dari seribu menjadi tiga ribu orang lho.
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(LHE)
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif