Ratusan karangan bunga berjejer rapi di sepanjang jalan depan Markas Polda Kepri, Nongsa, Kota Batam, Provinsi Kepri.--MTVN/Anwar--
Ratusan karangan bunga berjejer rapi di sepanjang jalan depan Markas Polda Kepri, Nongsa, Kota Batam, Provinsi Kepri.--MTVN/Anwar-- (Anwar Sadat Guna)

Ratusan Karangan Bunga Banjiri Markas Polda Kepri di Batam

karangan bunga
Anwar Sadat Guna • 09 Mei 2017 18:10
medcom.id, Batam: Ratusan karangan bunga berupa dukungan terhadap Polri-TNI menjaga keutuhan NKRI berjejer di sepanjang tepi jalan depan Markas Polda Kepri, di kawasan Nongsa, Kota Batam, Provinsi Kepri, Selasa, 9 Mei 2017. 
 
Pantauan di lokasi, karangan bunga itu mulai ruas jalan di kawasan Mapolda Kepri sejak pagi dan terus bertambah menjelang sore pukul 14.00 WIB. 
 
Karangan bunga dengan aneka corak dan ukuran itu berjejer rapi di sepanjang Jalan Batubesar, Nongsa, tepatnya di kanan-kiri bahu jalan menuju markas Polda Kepri. 

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Isi karangan bunga yang dikirim masyarakat Kepri, termasuk organisasi masyarakat, lembaga, dan swasta itu beragam. Di antaranya, "Bersama Polri-TNI Tolak Radikalisme", "Kami Dukung Polri-TNI Jaga Keutuhan NKRI", "Jaga Keutuhan Bangsa Demi NKRI", dan "Bhineka Tunggal Ika Harga Mati".
 
Ratusan Karangan Bunga Banjiri Markas Polda Kepri di Batam
 
Dimintai tanggapannya terkait karangan bunga tersebut, Kapolda Kepri Irjen Sam Budigusdian mengatakan, hal itu merupakan wujud kepedulian masyarakat untuk bersama-sama Polri-TNI menjaga NKRI dan menolak segala bentuk radikalisme. 
 
"Kita mengapresiasi dukungan masyarakat. Hal ini juga menjadi penyemangat bagi kami, Polri dan TNI untuk menjaga keutuhan NKRI, khususnya wilayah Kepri dari berbagai bentuk ancaman," ungkap Sam.
 
Jajaran kepolisian, khususnya di lingkungan Polda Kepri, tegas Sam, siap menjaga keamanan di wilayah Kepri agar situasi tetap aman dan masyarakat merasa tenang dan aman menjalankan aktivitasnya. 
 
Robi, warga Tiban, Kota Batam, yang turut memasang karangan bunga di Polda Kepri mengatakan, karangan bunga tersebut merupakan bentuk dukungannya kepada Polri dan TNI dalam menjaga keutuhan NKRI dari radikalisme. 
 
"NKRI dan Bhineka Tunggal Ika adalah harga mati. Siapapun tak boleh mengusik apalagi ingin mengganggu keutuhan NKRI. Kami mendukung sikap tegas Polri kepada pihak-pihak yang berusaha ingin mengganggu NKRI," ujarnya. 
 
Selain di Polda Kepri, puluhan karangan bunga juga berjejer rapi di depan markas Polresta Barelang, Batam. Karangan bunga itu berisi dukungan kepada Polri dan TNI menjaga NKRI utuh dan mecegah berkembangnya radikalisme di Tanah Air.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ALB)
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif