Ilustrasi penculikan, Metrotvnews.com
Ilustrasi penculikan, Metrotvnews.com (Nurul Fajri)

Polda Aceh Minta Warga tak Resah soal Kabar Penculikan

penculikan anak
Nurul Fajri • 22 Maret 2017 20:44
medcom.id,  Banda Aceh: Polda Aceh meminta masyarakat tak menelan mentah-mentah soal isu penculikan. Sebab isu itu disebar tanpa klarifikasi.
 
"Berita pesan berantai itu membuat masyarakat resah," kata Kabid Humas Polda Aceh Kombes Goenawan di Mapolda Aceh, Rabu 22 Maret 2017.
 
Meski demikian, Goenawan meminta orang tua dan warga meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak. Sehingga pelaku tak memiliki kesempatan menculik anak-anak.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


"Kami meminta warga tetap waspada dan hati-hati. Paling tidak ada komunikasi antara orangtua dan anak," ungkapnya.
 
Goenawan mengaku belum menerima laporan soal penculikan di wilayah hukum Polda Aceh. Namun, Polda tetap mengerahkan anggota meningkatkan pengawasan dan patroli di Aceh.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(RRN)
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif